halojapin. com. Sebuah event untuk memupuk cinta terhadap Indonesia suka ada dalam Gelaran Indonesia Fair 2023 bertajuk “Daisuki! Indonesia”. Acara yang berlangsung di Osaka 22-24 September 2023 bertujuan untuk memperkuat rasa cinta masyarakat jepang terhadap Indonesia. Selain itu juga memperingati 65 tahun hubungan indonesia dan Jepang.
“Daisuki dalam bahasa Jepang bermakna ‘aku sangat suka’ yang ingin memperkuat rasa suka dan rasa cinta masyarakat Jepang terhadap Indonesia dan sebaliknya,” kata Kepala Pusat Promosi Perdagangan Indonesia (ITPC) Osaka RM Dicky Farabi di Tokyo, Minggu.
Kegiatan Indonesia Fair merupakan hasil kerja sama KJRI Osaka, ITPC Kementerian Perdagangan Osaka serta Pertamina Tokyo. Event ini adalah bagian program promosi ekonomi, perdagangan, dan kebudayaan Indonesia. Beragam produk Indonesia ada dalam acara ini. Tidak ketinggalan juga, promosi pariwisata, peragaan busana dan pentas seni.
Untuk pentas seni ini pengisinya adalah para diaspora Indonesia yang saat ini tengah bersekolah di Jepang, sanggar-sanggar seni Indonesia di Osaka dan sekitarnya, PPI Osaka Nara, hingga PPI Kyoto-Shiga. Beberapa kebudayaan Indonesia seperti tari Bali, wayang kulit, angklung, tari kontemporer Indonesia, tari Sunda tampil dalam perhelatan tersebut. dan peragaan busana karya Dian Oerip.
Acara Indonesia Fair Interaktif
Yang menarik kegiatan tersebut juga tayang di TVRI World dan SEA Today sebagai upaya promosi media nasional berbahasa Inggris kepada masyarakat setempat serta berbagai video promosi budaya dan pariwisata Indonesia. “Sebagai program hariannya turut menghadirkan kuis dan permainan interaktif yang melibatkan penampil penampil pengunjung. Ini yang membuat event menjadi menarik bagi warga Jepang,” kata Dicky.
Dia menambahkan kegiatan itu juga menjadi sosialisasi pelaksanaan The 38th Trade Expo Indonesia 2023. Rencananya acara yang akan berlangsung hibrida pada 18-22 Oktober 2023 di ICE BSD Tangerang.
“Kami berharap kegiatan ini menarik warga negara Jepang maupun warga negara asing yang tinggal di Jepang dari berbagai kalangan dan usia. Dengan berkunjung ke sini mereka bisa mengenal Indonesia lebih dalam, mulai dari sektor makanan minuman, kopi, fesyen, peralatan rumah, produk kertas, produk energi terbarukan hingga sektor seni budaya dan pariwisata,” katanya.