halojapin.com. Bocoran manga Jujutsu Kaisen chapter 236 menjadi heboh di dunia maya. Pasalnya karakter Satoru Gojo digambarkan tewas di tangan Sukuna. Banyak netizen yang memberikan komentar. Tak urung komikus manga ini Gege Akutami pun akhirnya berkomentar. Dalam akun Fandom, Gege Akutami yang merupakan komikus pseudonim menuturkan, “Karena libur, sepertinya saya lupa menggambar satu bab #JJKSpoilers.”
Komentar Akutami yang melewatkan satu bab secara tidak sengaja membuat penggemarnya penasaran. Hastagpun bermunculan seperti “GegeWhenICatchYou” menjadi trending di Twitter. Dari banyaknya reaksi di Twitter menunjukkan banyak yang kecewa. Sebabnya tak lain sosok Gojo Satoru. Bahkan ada dari penggemarnya yang mencintai sosok Gojo daripada karakter lainnya.
Tokoh Gojo Sotaru dalam manga tersebut adalah penyihir terkuat yang ada di sekolah Jujutsu. Selain itu ia adalah guru bagi Yuji Itadori. Keahlian dan kemampuannya luar biasa dan membuat lawannya takut.
Dalam manga Jujutsu Kaisen bab 236, Satoru Gojo mati dan terbelah badannya menjadi dua ketika melawan Sukuna, padahal di bab-bab sebelumnya ia tampak lebih unggul. Sukuna Ryomen atau Raja Kutukan telah merasuki tubuh Megumi Fushiguro. Sukuna adalah salah satu karakter utama dalam Jujutsu
Sebagian besar pembaca setia manga Jujutsu Kaisen tampak tidak puas dengan Satoru Gojo yang ada. penggemarnya masih banyak berharap antara pertarungan Satoru Gojo dan Sukuna yang terlewat. Kematian yang antiklimaks mungkin akan terungkap dalam bab-bab berikutnya.
Manga Populer
Pada edisinya ini Gege Akutami tampaknya membuat cerita berbeda atau (mungkin saja) plot twist di bab berikutnya. Pada ilustrasi postingannya, Gege Akutami menggambarkan dirinya dalam kostum kucing dan tampak senang tertawa. Tingkahnya yang penuh lelucon itu seakan menertawakan jalan cerita atas kematian Satoru Gojo yang penuh lika-liku.
Jujutsu Kaisen adalah salah manga yang populer. Adalah Gege Akutami yang membuat ilustrasi dan ceritanya . Manga ini pertama kali muncul berseri dalam majalah Weekly Shōnen Jump terbitan Shueisha sejak Maret 2018. Hingga Julu 2023 telah terbit menjadi dua puluh tiga volume tankōbon.
Viz Media menerbitkan tiga bab pertamanya untuk program “Jump Start” mereka. Shueisha mulai merilis Jujutsu Kaisen dalam bahasa Inggris secara serentak dengan perilisannya di Jepang melalui platform Manga Plus sejak Januari 2019. Manga ini telah kemudian menjadi seri anime yang diproduksi oleh MAPPA, dan tayang sejak bulan Oktober 2020.